Thursday, September 25, 2014

Jakarta Repose Project #4

            
BIO

Nama; Shirley Patricia

Umur; 20 th

Domisili; Jakarta Barat

Pekerjaan; Mahasiswa

 Shirley Patricia (kiri), 20 tahun yang berdomisili dari Jakarta Barat mengerti akan arti leisure sendiri. Hobi dari Shirley sendiri adalah renang, bersepeda, menggambar, dan membuka youtube.  Kegiatan yang tidak memakan banyak biaya, dan bisa dilakukan di mana saja. Dan memang tempat favoritnya juga sangat mudah ditemukan di rumah masing-masing, yaitu kasurnya. Dan kita tahu pasti betapa nyamannya kasur kita sendiri, maka tidak lah heran jika ia menyatakan bahwa itu adalah tempat favoritnya. Preferensi untuk tempat berenang Shirley adalah tempat yang tidak memiliki perosotan. Hal ini diakibatkan oleh pengalaman nya jatuh dari perosotan.
                Untuk pengalaman yang berkesan sendiri Shirley mengatakan tidak ada, namun ia bercerita tentang pengalamannya yang tidak jadi melompat dari jembatan Cinta. Ini bisa dikatakan pengalaman yang berkesan walaupun ia tidak melompat dari jembatan tersebut. Ia juga mengatakan lebih memilih snorkeling atau berenang tanpa pelampung dari pada terjun ke air.
Kegiatan yang tidak disukai olehnya adalah membersihkan rumah, dan menyetrika pakaian. Dan tempat yang tidak disukai adalah kampus, ia mengatakan bahwa kampus ‘bikin ngantuk’ apa lagi jika ditambah dengan pengajar yang penjelasannya sangat berdasar dari slide, dan bicaranya tidak jelas. Untuk media sosial sendiri Shirley mengakui bahwa ia jarang menggunakannya, ‘ga gitu aktif sih ahahaha.. Cuma buka yahoo, line’. Shirley tidak memberikan detail pengeluaran yang dikeluarkan selama sebulan karena ia tidak pernah menghitungnya, dan alasan privacy, namun ia memberikan kisaran setidaknya 50% digunakan untuk leisure.
                Untuk orang seperti Shirley cukup mudah mengisi waktu luangnya, karena ia tidak keluar ke tempat-tempat seperti mal, kafe, bioskop yang biasanya didesain sedemikian rupa untuk memenuhi keinginan konsumen. Orang seperti Shirley lebih menyukai untuk menghabiskan  waktunya di tempat-tempat yang sederhana.


No comments:

Post a Comment